Mudik menggunakan mobil pribadi menjadi pilihan banyak orang. Bagi Anda yang Mudik Lebaran Tahun 2012 dengan menggunakan mobil, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Simak tips mudik naik mobil pribadi dari National Traffic Management Center (NTMC) Polri agar mudik Anda nyaman dan aman.
1. Pastikan kondisi mobil dan Anda dalam keadaan prima.
2. Lakukan pengecekan kendaraan, meliputi tekanan dan ulir ban, air radiator, bahan bakar minyak (BBM), ban serep, segitiga
pengaman, dan kotak P3K.
4. Jangan lupa memeriksa lampu utama, lampu rem, lampu sen, dan rem.
5. Cek dokumen kendaraan Anda, jangan lupa bawa peta jalur mudik. Berdoa demi keselamatan.
Selain itu, sebelum memulai perjalanan, jangan melupakan hal-hal di bawah ini:
- Atur kursi senyaman mungkin.
- Pasang sabuk keselamatan.
- Atur kaca sepion dengan benar.
- Keluarkan barang-barang dari saku belakang celana Anda. Karena dapat mengganggu peredaran darah Anda dan menekan syaraf secara langsung.
- Bagi pengemudi, letakan barang-barang yang mudah terjangkau.
- Pegang kemudi dengan rilek dan nyaman, dengan posisi 9-3 atau 10-2.
- Dalam perjalanan jarak jauh perhatikan kapasistas muatan dan penumpang agar tidak berlebih.
- Lawati rute atau jalan yang sudah dihafal.
- Hindari penggunaan HP selama perjalanan.
- Jika lelah dan mengantuk, beristirahatlah di rest area.
- Patuhi rambu lalu lintas dan ikuti arahan petugas.
- Jika mengalami hambatan segera temui petugas.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Kumpulan Artikel Seo
0 komentar:
Posting Komentar